1.161 Jamaah Calon Haji Kabupaten Klaten Ikuti Bimbingan Manasik Haji Bersama

 POPULER

LINTASSOLORAYANEWS.COM / KLATEN – Kantor Kementrian Agama Kabupaten Klaten bekerjasama dengan Yayasan Jamaah Haji Kabupaten Klaten dan Forum KBIUH Kabupaten Klaten hari Senin (22/4/2024) menyelenggarakan bimbingan  manasik haji bersama yang diikuti oleh ribuan  jamaah calon  haji dari seluruh wilayah kabupaten Klaten bertempat di gedung Al Mabrur Komplek Rumah Sakit Umum Islam (RSUI) Klaten, di Ketandan Klaten Utara.

Ribuan jamaah calon haji dari berbagai Kelompok Bersama Ibadah Umroh dan  Haji (KBIUH) dari kabupaten Klaten ini sejak pagi sudah berdatangan di gedung Al Mabrur Klaten.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Klaten, Anif Arifin kepada Lintassolorayanews.com menjelaskan, pada hari Senin (22/4/2024) sampai dengan hari Rabu (24/4/2024) Kantor Kementrian Agama Kabupaten Klaten bekerjasama dengan Yayasan Haji Kabupaten Klaten dan Forum KBIUH Kabupaten Klaten menyelenggarakan bimbingan manasik haji bersama. Bimbingan manasik haji bersama pada tahun ini diikuti oleh sejumlah 1.161  jamaah calon haji ditambah 9 petugas pendaming jamaah haji dari kantor Kemenag Kabupaten Klaten.

” Selama dua hari, yakni hari Senin dan Selasa para jamaah calon haji ini mendapatkan bimbingan tata cara melaksanakan ibadah haji secara tertulis maupun secara lisan oleh para pembimbing dari Kantor Kemenag Kabupaten Klaten maupun para pembimbing dari KBIUH pelaksana ibadah haji. Kemudian pada hari ketiga yaitu pada hari Rabu, para  jamaah calon haji ini melaksanakan praktek manasik haji…” jelas Anif Arifin.

Selanjutnya Anif Arifin menjelaskan bahwa jamaah calon haji dari kabupaten Klaten akan terdiri dari empat kloter (kelompok terbang) yaitu kloter 94, kloter 95, kloter 96 dan kloter 97.

” Rencananya jamaah calon haji kloter 94 sudah harus berkumpul di asrama haji Donohudan untuk persiapan terbang pada tanggal 5 Mei. Selanjutnya untuk kloter 95 dan 96 pada tanggal 6 Mei dan terakhir kloter 97 pada tanggal 7 Mei 2024..” terang Anif Arifin.

Ketua Yayasan Jamaah Haji Kabupaten Klaten yang juga Ketua FKUB Kabupaten Klaten, KH Syamsudin Asrofi menyatakan bahwa kerjasama antara kantor kementrian agama kabupaten Klaten dengan Yayasan Jamaah Haji kabupaten Klaten ini sudah berlangsung puluhan tahun dan hal ini akan terus berlanjut.

” Kerjasama antara kantor kemenag kabupaten Klaten dan Yayasan Jamaah Haji kabupaten Klaten ini memberikan warna dalam membina kerukunan umat beragama. Dan Yayasan jamaah haji kabupaten Klaten ini merupakan payung bersama yang menaungi berbagai kelompok yang ada…” ungkap KH Syamsudin Asrofi.

Sementara Ketua KBIUH Arofah Klaten, H. Sunarto M.Hum disela sela pelaksanaan bimbingan manasik haji bersama menyampaikan terima kasih kepada jamaah calon haji kabupaten Klaten yang mempercayakan pelaksanaan ibadah hajinya melalui KBIUH Arofah.

” Tahun ini KBIUH Arofah memberangkatkan sebanyak 749  jamaah calon haji ke Makkah.  Alkhamdulillah sebagian besar calon jamaah haji tergabung dalam kloter yang sama. Hanya sebagian kecil jamaah yang ikut dalam kloter gabungan..” ungkap H.Sunarto, M.Hum. (Jon’s)

Author: 

Related Posts

Leave a Reply