Ciptakan Rasa Aman Masyarakat, Polres Klaten Terjunkan Petugas Patroli Pengamanan Obyek Vital, Mall dan Obyek Wisata

 REGIONAL DAN DAERAH

LINTASSOLORAYANEWS.COM / KLATEN – Polres Klaten menerjunkan tim patroli obyek vital dan obyek wisata selama libur lebaran 1444 H/2024 M.

Kapolres Klaten AKBP Warsono melalui Kasi Humas AKP Abdillah, Minggu (7/4/2024) menyampaikan, tim yang didominasi personel Polwan ini bertugas menjaga kamtibmas serta melayani masyarakat di lokasi-lokasi pusat keramaian, perbelanjaan dan juga obyek wisata.
 
“Selain anggota yang berjaga di pos, Polres Klaten juga menerjunkan tim patroli. Saat ini masih fokus di titik mudik, seperti stasiun, terminal dan pusat perbelanjaan. Untuk obyek wisata mulai padat nanti H plus lebaran,” katanya.
 
Kasi Humas Polres Klaten AKP Abdillah menyatakan, sampai saat ini, situasi Kabupaten Klaten aman dan kondusif. Pusat-pusat perbelanjaan dipadati masyarakat yang membeli kebutuhan lebaran.
 
Petugas patroli juga memberikan imbauan kepada pengunjung dan pengelola untuk bersama-sama menjaga keamanan, mewaspadai kehilangan barang bawaan maupun modus-modus kejahatan lainnya.
 
“Kami mengimbau masyarakat yang dalam perjalanan agar hati-hati di jalan, patuhi rambu-rambu. Tidak usah ngebut. Kemudian yang membawa uang untuk yang berbelanja juga hati-hati. Jangan sampai terjatuh atau diambil orang yang tidak bertanggung jawab,” pesannya.(Ist/humasres-klt)

Author: 

Related Posts

Leave a Reply